Ana

Tampilkan postingan dengan label Singkah potok. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Singkah potok. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 25 Maret 2017

Bunga Kecombrang Ternyata Bagus




            Kecombrang adalah salah satu makanan yang sering menjadi bagian dari menu makanan kami. Dalam bahasa Dayak Ngaju, kecombrang dikenal dengan nama singkah potok. Bahan makanan ini menjadi bagian beberapa jenis masakan. Ada kalanya batangnya yang masih muda dijadikan lalapan. Bagian batang kecombrang adalah yang paling sering dimanfaatkan sebagai makanan.
            Saya tahu bagaimana bentuk pohon kecombrang. Tumbuhan ini ada di halaman kami. Sesekali batangnya dipotong untuk dibawa ke dapur kami. Saya langsung mengenali tanaman kecombrang yang dijadikan hiasan di sebuah hotel tempat saya menginap.
            Tumbuhan kecombrang sebenarnya tidak kalah keran dengan tanaman hias lainnya. Daunnya yang hijau kemerahan memang indah. Selain itu, bunganya bagus. Saya baru kali itu melihat bunga kecombrang. Bunganya berwarna merah muda dan merekah indah. Mengingatkan pada bunga mawar atau krisan. Kalau aromanya, sih, tetap aroma kecombrang. {ST}

Popular Posts

Isi blog ini