Ana

Jumat, 05 Januari 2018

Jual Bunga untuk Dimakan




            Bunga yang dipajang di lemari pendingin itu menarik perhatian saya. Bunga itu dikemas dalam kotak, dan diletakkan di rak sayuran. Kesannya seperti makanan. Bunga-bunga itu berbeda-beda jenisnya. Semuanya bagus-bagus.
            Saya bolak-balik memandangi bunga itu. Berkali-kali saya meraihnya dan mengamati bunga-bunga cantik itu. Sampai akhirnya ada seorang petugas yang mendatangi saya. Entah tujuannya untuk membantu, atau malah untuk mengusir saya pergi.
            “Ini bunganya untuk apa?” tanya saya penasaran.
            “O, itu untuk hiasan. Bisa dimakan juga,” jawabnya ramah.
            Saya mengangguk-angguk takjub. Saya tahu memang ada beberapa bunga yang dijadikan penghias makanan. Ada beberapa pula yang dapat dimakan. Namun baru kali ini saya menemukannya di rak makanan. {ST}

Popular Posts

Isi blog ini