Ana

Senin, 02 Oktober 2017

Sesuatu yang Enggak Mutu Tapi Laku


            Di Indonesia ini, banyak sekali sesuatu yang enggak mutu tetapi laku. Itu terjadi dalam hampir semua bidang, termasuk kabar berita di internet. Gosip dan mencampuri kehidupan pribadi orang lain misalnya. Hal ini menurut saya enggak mutu banget. Beberapa hal bahkan dapat dikatakan sebagai sampah pikiran.  Tapi nyatanya laku banget. Bahkan menjadi industri baru yang sangat berkembang di tanah air saya ini.
            Bagian dari media tempat saya numpang berkarya juga turut dalam bisnis ini. Tidak dapat dipungkiri, bahwa ini adalah bisnis besar. Saya dapat melihat dengan jelas pergerakan uang di balik bisnis ini. Tentu saja itu baik bagi bisnis. Namun, ada yang mengganjal hati nurani saya. Kabar berita macam ini tidak membuat bangsa ini cerdas dan berkembang menjadi bangsa yang maju. Padahal itu adalah salah satu visi dari perusahaan tempat saya bergabung ini. Itu pula yang membuat saya mantap bergabung di perusahaan itu. Karena visi itulah saya dapat bekerja lebih dari job desc yang diberikan tanpa mengeluh. Saya mengerjakannya dengan sukacita.
            Terus terang saya agak galau dengan adanya pergeseran visi ini. Saya sama sekali tidak bersedia menulis “sampah”. Sampai saat ini saya masih bertahan untuk menulis sesuatu yang berguna. Sesuatu yang dapat menjadi inspirasi. Sesuatu yang mencerdaskan bangsa. Hal ini memang tidak mudah. Apalagi kalau harus dilakukan secara konsisten.
            Beberapa tulisan saya, pernah menduduki top ranking. Ini membuat harapan saya bertambah besar. Berada di top ranking, artinya banyak yang membaca. Artinya banyak orang yang terpengaruh oleh tulisan itu. Semoga saja dapat memberi pengaruh baik bagi yang membacanya. Namun, ada juga tulisan yang pembacanya sedikit sekali. Hanya ada beberapa klik yang dapat dikategorikan “tidak ada yang baca”.
            Saya berharap, suatu saat nanti bangsa Indonesia lebih berminat pada hal-hal yang berguna. Bangsa yang besar ini dapat menjadi inovator yang produktif. Bukan hanya bisa mencela tanpa berbuat sesuatu seperti yang umum terjadi sekarang ini. Nah, sikap seperti itu dapat terwujud kalau kita mau mengisi pikiran kita dengan sesuatu yang berguna. {ST}

Popular Posts

Isi blog ini