Ana

Minggu, 21 Mei 2017

Pecel Pasar Beringharjo yang Tersingkir




            Pasar Beringharjo adalah pasar yang paling terkenal di Joga. Pasar yang terletak di ujung Jalan Malioboro ini dikenal sebagai pusat batik. Bagi keluarga kami, Pasar Beringharjo di Jogja identik dengan pecelnya. Di depan pasar ini ada cukup banyak penjual pecel. Pecel Pasar Beringharjo adalah salah satu jajanan favorit keluarga kami saat berkunjung ke pasar ini.
            Pecel itulah yang dicari oleh Mamah saat berkunjung di awal bulan Mei 2017 yang lalu. Sejak belum tiba di sana, dia sudah membayangkan nikmatnya pecel bunga turi. Saya sampai ikut-ikutan ngiler mendengarnya.
            Pecel yang kami cari tidak ada di tempat biasanya. Bagian depan Pasar Beringharjo saat itu sedang diperbaiki. Para penjual yang biasanya menempatinya tidak ada di situ. Petugas parkir yang kami tanyai tidak dapat memberikan jawaban jelas tentang keberadaan penjual jajajan itu.
            Kami akhirnya menemukan penjual pecel di pojokan. Itu adalah satu-satunya penjual pecel di situ. Penjual pecel itu mengakui mereka memang tersingkir dari tempat biasanya.  Penjual pecel yang lain kabarnya “prei” alias libur jualan dulu. Mongkin mereka mencari nafkah dengan cara lain.
            Kami menikmati pecel itu dengan gembira. Tak terasa ternyata di sekitar kami sudah banyak orang yang antra mau makan pecel di situ. Sepertinya mereka juga para penggemar pecel Pasar Beringharjo. {ST}

Popular Posts

Isi blog ini