Ana

Senin, 06 Juni 2016

10 Bali Baru




            Saat ini pemerintah RI sedang gencar-gencarnya menggalakkan pariwisata. Pariwisata adalah salah satu cara termudah untuk memakmurkan rakyat. Saya juga pernah menuliskannya di blog ini.


            Salah satu bentuk keseriusan pemerintah adalah membuat destinasi wisata baru setaraf dengan Bali. Tidak bisa dipungkiri kalau Bali adalah tujuan wisata Indonesia yang paling terkenal di dunia. Bahkan cukup banyak orang yang lebih mengenal Bali daripada Indonesia. Bali Baru adalah kiasan dan juga harapan supaya wisata di tempat tersebut juga sama majunya seperti di Bali.

10 Bali Baru itu adalah


 

Tanjung Lesung di Banten
Kepulauan Seribu di DKI Jakarta
Candi Borobudur di Jawa Tengah
Gunung Bromo di Jawa Timur
Mandalika Lombok di Nusa Tenggara Barat
Pulau Komodo di Nusa Tenggara Timur
Taman Nasional Wakatobi di Sulawesi Tenggara
Morotai di Maluku Utara



Kesepuluh daerah itu akan dikembangkan sampai setaraf dengan Bali namun tidak harus mirip dengan Bali. Setiap daerah akan memiliki ciri khasnya masing-masing. Keberagaman itulah yang akan dieksplorasi untuk menjadi atraksi.
Tentunya ini adalah kabar gembira bagi Indonesia. Pemerintah di 10 daerah tersebut tentunya juga senang dengan kabar ini. Dukungan pemerintah pusat untuk memajukan daerahnya sudah dapat dipastikan. Infrastruktur dan marketing yang dulunya menjadi kendala akan mendapatkan jalan keluar. Semoga saja rencana pemerintah ini dapat mendatangkan kemakmuran bagi rakyatnya. {ST}

Popular Posts

Isi blog ini